Dengan begitu, sebagai persiapan pengoperasian Stasiun Matraman, telah dilakukan uji coba perjalanan KRL, uji coba sistem persinyalan, serta uji coba prasarana-prasarana operasional perjalanan kereta api lainnya oleh KAI Commuter dan PT KAI Daop 1 Jakarta.
“Jadi manti seluruh fasilitas pelayanan pengguna juga sudah dilengkapi dan dipastikan dapat berfungsi dengan baik sebelum pengoperasian stasiun ini,” tutur Anne.
Sebagai informasi, Stasium Matraman ini berlokasi di jalan Matraman Raya, Jakarta Timur. Stasiun ini sangat strategis untuk para pengguna yang berada di sekitar wilayah Matraman, Kampung Melayu, Jatinegara dan Manggarai.
Sementara Sisi Timur stasiun langsung terhubung dengan jalan Raya Matraman dan terintegrasi dengan halte bus Trans Jakarta koridor 5. Pengoperasian stasiun ini diharapkan menjadi alternatif pilihan bagi pengguna KRL naik dan turun selain di Stasiun Manggarai dan Stasiun Jatinegara.