Surprise! Pegadaian Punya Kado Awal Tahun untuk Nasabah

Anindita Trinoviana
PT Pegadaian berikan kejutan berupa program promo dan diskon bertajuk Kado Awal Tahun (KAT) 2023. (Foto: dok PT Pegadaian)

JAKARTA, iNews.id – Sebagai bentuk apresiasi atas loyalitas nasabah yang terus memanfaatkan produk dan layanan, PT Pegadaian memberikan kejutan berupa program promo dan diskon bertajuk Kado Awal Tahun (KAT) 2023. Program ini berlaku sampai dengan 28 Februari 2023.

Sekretaris Perusahaan PT Pegadaian Yudi Sadono mengatakan, Kado Awal Tahun merupakan program yang digelar oleh perusahaan, sebagai ungkapan terima kasih kepada para nasabah setia Pegadaian. 

“Jadi, promo ini kami berikan untuk nasabah yang melakukan transaksi pada periode yang telah ditentukan. Program ini merupakan bentuk komitmen kami, bahwa Pegadaian senantiasa memberikan layanan yang terbaik untuk nasabahnya, salah satunya dengan pemberian promo diskon seperti program Kado Awal Tahun yang saat ini berlangsung," kata Yudi.

Yudi juga berharap, program tersebut dapat menarik minat masyarakat untuk lebih mengenal Pegadaian dan tertarik menjadi bagian dari perusahaan sebagai nasabah baru yang bisa merasakan manfaat dari produk dan layanan Pegadaian.

Produk yang diunggulkan pertama adalah Produk Cicil Emas, dengan penawaran menarik yaitu diskon sampai dengan Rp60 ribu per gram. Kemudian, adanya Cashback uang tunai sampai dengan diskon angsuran 2 persen untuk Produk Pembiayaan Usaha dan Produk Cicil Kendaraan di Pegadaian Konvensional maupun Syariah.

Editor : Rizqa Leony Putri
Artikel Terkait
Kuliner
5 hari lalu

ShopeeFood dan Serly One Bite Big Bite Beri Diskon Rame Rame 50 Persen hingga Rp200 Ribu!

Bisnis
2 bulan lalu

Belanja Makin Untung! Cek Promo Istimewa Kartu Kredit MNC Bank

Bisnis
2 bulan lalu

Asah Kreativitas, Pegadaian Media Awards Hadirkan Kategori Citizen Journalism

Destinasi
2 bulan lalu

Strategi Mengatur Liburan yang Menyenangkan Tanpa Terbebani Biaya

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal