Menurutnya, kerja sama dengan Dorna merupakan langkah awal bagi pengembangan merek Pertamina di dunia internasional sebagai perusahaan energi global yang berkomitmen dalam energi baru terbarukan (EBT).
Bagi Dorna, Erick menyebut, kerja sama ini juga akan memberikan keuntungan mengingat Indonesia memiliki market dan penggemar yang besar dalam kendaraan bermotor dan MotoGP.
"Ini win-win partnership. Kita punya visi yang sama sehingga kerja sama jangka panjang bisa terjadi," ucapnya.