Senada, Eva yang juga turut menerima santunan menyampaikan ucapan terimakasih atas bantuan yang diberikan, menurutnya hal tersebut sangat bermanfaat apalagi menjelang hari Raya Idul Fitri.
"Seru banget, bermanfaat buat semuanya. Terima kasih untuk MNC peduli harapannya ke depan bisa lebih baik lagi," ucapnya.
Sebagai informasi, MNC Peduli berkolaborasi bersama Masjid Raudhatul Jannah menggelar buka puasa dan santunan kepada 750 dhuafa dan pekerja dasar di sekitar lingkungan MNC Studios, Jakarta Barat.
Bantuan tersebut diberikan langsung oleh Ketua MNC Peduli, Syafril Nasution dan Pengurus Masjid Raudhatul Jannah M. Choiril Alam usai melaksanakan buka bersama.