Wujudkan Rasa Aman dan Nyaman Manfaatkan Pinjaman Online dengan 6 Tips Berikut Ini

syarif wibowo
Ilustrasi pinjaman online. (Dok: Okezone)

JAKARTA, iNews.id-Layanan pinjam uang secara online, atau lebih populer dikenal sebagai pinjaman online, akhir-akhir ini kian digandrungi oleh masyarakat. Bagaimana tidak? Layanan keuangan berbasis digital tersebut tak pernah gagal menyediakan produk pinjaman yang bisa diajukan kapan saja dan di mana saja dibutuhkan, tanpa syarat maupun proses pengajuan yang menyulitkan. 

Tanpa jaminan atau agunan, juga tak memerlukan kartu kredit, siapa saja bisa mendapatkan bantuan dana secara cepat dan praktis melalui pinjaman online untuk atasi masalah finansial mendesak. Karenanya, tak mengherankan jika produk pinjaman digital tersebut begitu cepat naik daun dan ramai dimanfaatkan oleh siapa saja yang membutuhkan bantuan finansial. 

Hanya saja, Anda perlu menyikapi pinjaman online dengan cara yang benar agar penggunaannya tak sampai berimbas buruk pada finansial. Agar lebih aman dan nyaman memanfaatkannya, 6 tips menggunakan pinjaman online berikut ini layak untuk disimak. 

Ajukan di Layanan atau Fintech yang Resmi Saja
Di antara banyaknya layanan pinjaman uang online yang bisa Anda ajukan, hanya sedikit saja yang terdaftar di OJK dan aman untuk digunakan. Oleh karena itu, jangan asal mengajukan pinjaman online pada layanan yang tak terbukti legalitas dan kredibilitasnya. 

Sebagai pengawas aktivitas jasa keuangan di Indonesia, syarat fintech atau layanan pinjaman online terdaftar di OJK tidak boleh diganggu gugat. Karena itu merupakan salah satu ciri utama dari lembaga finansial resmi yang beroperasi di Indonesia. Dengan memastikan layanannya terdaftar di OJK, artinya segala ketentuan dan kebijakan kreditnya telah sesuai dengan regulasi yang berlaku, termasuk, tingkat bunga maksimal 24 persen per bulan, metode penagihan manusiawi, dan sebagainya. 

Editor : Syarif Wibowo
Artikel Terkait
Muslim
1 bulan lalu

Tekan Jeratan Pinjol, Kemenag dan Baznas Luncurkan Program Microfinance Masjid

Keuangan
1 bulan lalu

Ketika Rakyat Menjerit, OJK Harus Berlari Lebih Cepat

Bisnis
6 bulan lalu

Naik 20 Persen, Pengguna Pinjol di RI Tembus 146,5 Juta Orang per Januari 2025

Seleb
7 bulan lalu

Aura Cinta Ternyata Bintang Iklan Pinjol hingga Selebgram, Ini Faktanya!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal