431 Saham Melemah, IHSG Merosot Nyaris 100 Poin di Akhir Sesi I

Dinar Fitra Maghiszha
431 saham melemah, IHSG merosot nyaris 100 poin di akhir sesi I

JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan sesi I ditutup di zona merah. IHSG melemah 96,25 poin atau 1,44 persen di level 6.603.

Pelemahan IHSG terlihat sejak pembukaan perdagangan pagi tadi, yang dibuka langsung tertekan ke 6.688,57 dan bergerak di kisaran 6.691-6.594.

Pada sesi pertama perdagangan Jumat (26/11/2021), tercatat 119 saham menguat, 431 saham melemah, dan 109 lainnya stagnan. Nilai transaksi perdagangan mencapai Rp9,07 triliun dari 17,04 miliar lembar saham yang diperdagangkan.

Transaksi penjualan bersih investor asing secara akumulatif mencapai Rp121,04 miliar, mencakup Rp101,29 miliar di pasar reguler, dan Rp19,75 miliar di pasar negosiasi-tunai.

Beberapa emiten yang diborong asing (net buy), seperti PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM) Rp348,1 miliar, PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG) Rp22,1 miliar, dan PT Digital Mediatama Maxima Tbk (DMMX) Rp20,3 miliar.

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Keuangan
16 jam lalu

IHSG Hari Ini Ditutup Menguat ke 8.416, Nilai Transaksi Tembus Rp20,93 Triliun

Keuangan
23 jam lalu

IHSG Hari Ini Dibuka di Zona Hijau, 296 Saham Melesat

Bisnis
2 hari lalu

3 Perusahaan Berpeluang Listing di Bursa pada Akhir Tahun

Bisnis
2 hari lalu

Bank Mandiri Mau Buyback Saham Rp1,17 Triliun, Ini Prospek Analis

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal