5 Sumber Passive Income Terbaik, Sewa Properti hingga Jadi Youtuber

Rina Anggraeni
Memiliki sumber passive income terbaik perlu dilakukan dalam menambah penghasilan Anda. Simak 5 sumbernya sebagai berikut. (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Memiliki sumber passive income terbaik perlu dilakukan dalam menambah penghasilan Anda. Passive income merupakan penghasilan yang diperoleh seseorang dengan melakukan aktivitas yang sangat minim atau tidak berkelanjutan. 

Oleh karena itu, memilih passive income pilihan terbaik diperlukan tanpa harus meninggalkan mengerjakan pekerjaan utama.

Berikut 5 sumber passive income terbaik yang bisa dilakukan untuk menambah penghasilan.

1. Sewa Properti 

Memiliki aset seperti apartemen atau rumah yang tidak dihuni, alangkah baiknya menjadi  kesempatan besar untuk menjadikannya sumber passive income. Beberapa cara yang sering dilakukan adalah dengan membangun indekos atau menyewakan properti tersebut. 

Seperti contoh bisa menyewakannya di website properti dengan harga Rp300.000 per malam. Jika kamu bisa menyewakan rata-rata 20 malam selama sebulan, maka kamu dapat meraih penghasilan kotor tambahan sebanyak Rp6 juta. 

2. Bergabung dalam Afiliasi

Afiliasi mengacu pada kegiatan untuk membantu memasarkan produk dan mendapatkan komisi untuk setiap produk yang berhasil terjual. Ini bisa menjadi sumber pendapatan tambahan kamu dan mendapatkan komisi untuk setiap klik pada link halaman produk yang kamu pasang.

Apalagi, terkadang e-commerce juga gak menetapkan minimal followers yang harus dimiliki untuk bisa bergabung dan mempromosikan produk. Banyak e-commerce yang menggunakan strategi program afiliasi untuk mempromosikan produk-produk yang tersedia di platform mereka.

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Pendiri Alam Sutera The Ning King Meninggal Dunia di Usia 94 Tahun

Seleb
5 hari lalu

Ngakak! Azia Riza Cerita Jadi Anak Teknik yang Malah Viral di YouTube

Seleb
13 hari lalu

Youtuber Willie Salim Resmi Mualaf? Ini Faktanya!

Seleb
27 hari lalu

Farida Nurhan Ternyata Berjuang Melawan 3 Benjolan Besar di Leher, Begini Kondisinya

Nasional
1 bulan lalu

Prabowo Bangga Ada Eks OB yang Kini Berpenghasilan Rp120 Miliar: Nggak Nyolong, Nggak Korupsi!

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal