JAKARTA, iNews.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) jatuh ke zona merah pada akhir perdagangan, Kamis (9/7/2020) setelah hampir seharian di teritori positif. Indeks turun 23,38 poin atau 0,46 persen ke 5.052.
Dari 575 saham yang diperdagangkan, 195 di antaranya menguat, 205 melemah dan 175 stagnan. Frekuensi perdagangan tercatat 735.489 kali dengan nilai transaksi Rp9,16 triliun dan 10,53 miliar lembar saham diperjualbelikan.
10 indeks sektoral penggerak IHSG mayoritas melemah, sementara dua di antaranya mencatatkan penguatan. Sektor perkebunan memimpin penguatan dengan naik 0,99 persen.
Kontributor utama yang menekan indeks, yaitu sektor infrastruktur yang turun 0,85 persen. Investor asing menutup perdagangan dengan aksi jual bersih (net sell) Rp131,43 miliar. Di pasar reguler, asing mencatatkan net sell Rp50,20 miliar serta negosiasi dan tunai Rp81,23 miliar.
Sementara itu, saham-saham yang masuk top gainers yaitu PT Krakatau Steel (Persero) Tbk (KRAS) naik Rp68 atau 24,46 persen ke Rp346, saham PT Envy Technologies Indonesia Tbk (ENVY) naik Rp14 atau 12,50 persen ke Rp126, dan saham PT Mahaka Radio Integra Tbk (MARI) naik Rp6 atau 11,11 persen ke Rp60.