BEI Targetkan Transaksi Harian Saham Jadi Rp13,5 Triliun di 2022

Aditya Pratama
BEI targetkan transaksi harian saham jadi Rp13,5 triliun di 2022

JAKARTA, iNews.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) menargetkan rata-rata nilai transaksi harian (RNTH) di pasar saham pada tahun depan sebesar Rp13,5 triliun. Target ini naik  dibanding target RNTH 2021 sebesar Rp12 triliun. 

"Tahun depan target RNTH Rp13,5 triliun," kata Direktur Perdagangan dan Pengaturan Anggota Bursa BEI Laksono W. Widodo dalam keterangannya, Rabu (15/9/2021).

Dia menjelaskan, ada beberapa faktor yang membuat BEI menaikkan target RNTH untuk perdagangan pasar modal di tahun depan.

"Faktor-faktornya, economic recovery post Covid in 2022, semakin maraknya transaksi retail, dan IPO saham-saham besar di 2022," ujarnya. 

Dilihat melalui RTI, Rata-rata nilai transaksi harian telah mencapai Rp14,9  triliun. Adapun, rata-rata volume transaksi harian di BEI per 14 September 2021 tercatat mencapai 24,7 miliar unit saham, dengan rata-rata frekuensi harian mencapai 1,44 juta.

Sementara itu, dia menuturkan, target RNTH tahun sebesar Rp12 triliun tidak akan direvisi. 

"Tidak ada revisi target, tetap di Rp12 triliun untuk 2021. Terima kasih buat partisipasi investor retail yang kuat di 2021, yang menyumbang 60 persen dari nilai transaksi BEI di Januari-Agustus 2021," ucap Laksono. 

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Bisnis
3 hari lalu

3 Perusahaan Berpeluang Listing di Bursa pada Akhir Tahun

Nasional
19 hari lalu

Penipu Berkedok Trading Kripto Ngaku Profesor dari AS, Singgung Pasar Saham bakal Runtuh

Keuangan
25 hari lalu

IHSG Sepekan Menguat 4,5 Persen, Kapitalisasi Pasar Sentuh Rp15.234 Triliun

Keuangan
27 hari lalu

BEI, MNC Sekuritas, dan IAIN Kendari Pecahkan 2 Rekor MURI Sekaligus di Bulan Inklusi Keuangan 2025

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal