Belajar dari Jiwasraya, KAP Diimbau Lapor saat Temukan Dugaan Rekayasa Keuangan

Aditya Pratama
Ketua Umum Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) Tarkosunaryo (kanan) dan Direktur Eksekutif Center for Indonesia Taxation Analysis (CITA) Yustinus Prastowo (kiri). (Foto: iNews.id/Aditya Pratama)

JAKARTA, iNews.id - Kasus yang menimpa PT Asuransi Jiwasraya (Persero) memberi pelajaran bagi kantor akuntan publik (KAP). Hal Ini terkait dengan dugaan rekayasa keuangan yang dilakukan oleh perusahaan asuransi pelat merah tersebut.

Ketua Umum Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) Tarkosunaryo mengaku tengah mendorong adanya aturan bagi anggota IAPI untuk wajib lapor jika menemukan pelanggaran dari sisi keuangan.

"Salah satu hal yang sedang didorong untuk diterapkan adalah adanya kewajiban untuk melaporkan kepada pihak-pihak berwenang ketika anggota IAPI menemukan ketidakpatuhan terhadap peraturan perundang-undangan," ujar Tarko di Jakarta, Senin (13/1/2020).

Dia menyebut, kewajiban itu nantinya berlaku untuk KAP dan akuntan individu (certified public accountant/CAP) yang menjadi anggota IAPI.

IAPI, kata Tarko, berkomitmen meningkatkan kredibilitas dan kualitas akuntan publik di Indonesia. Selain bersinergi dengan Kementerian Keuangan, IAPI saat ini tengah menyusun kode etik baru yang disesuaikan dengan standar internasional.

Tarko meminta kepada anggota IAPI untuk mengedepankan skeptisisme saat mengaudit laporan keuangan. Selain itu, independensi dan integritas akuntan publik juga diperlukan.

Namun, menurut dia, upaya peningkatan kualitas akuntan publik perlu dibarengi dengan peningkatan kualitas sistem tata kelola laporan keuangan oleh perusahaan. Dia mengimbau seluruh pihak mulai dari dewan komisaris hingga pemegang saham untuk ikut mengawasi laporan keuangan.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Nasional
6 hari lalu

Mantan Dirjen Anggaran Kemenkeu Divonis 1,5 Tahun Penjara Kasus Jiwasraya

Nasional
6 bulan lalu

Kejagung Lelang Tanah Benny Tjokro Seluas 171.663 Meter di Bogor, Laku Rp18 Miliar

Bisnis
11 bulan lalu

OJK Resmi Cabut Izin Usaha Jiwasraya, Minta Segera Dibubarkan!

Nasional
1 tahun lalu

Beda Nasib Benny Tjokro-Harvey Moeis! Sama-sama Diduga Korupsi Triliunan, Vonis bak Langit dan Bumi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal