"Kami percaya bahwa dengan adanya diskon, masyarakat bisa lebih memperhitungkan untuk berlibur di hotel selama pandemi. Selain diskon 40 persen, Mister Aladin juga memberikan diskon tambahan sebesar 5 persen yang bisa dipakai untuk memesan hotel pada tanggal flash sale berikutnya," ungkap Managing Director Mister Aladin Veranika Gunawan dalam keterangan resminya, Selasa (20/10/2020).
Informasi lebih lanjut mengenai promo ini bisa dilihat konsumen di halaman promo Mister Aladin. Konsumen pun bisa mengikuti media sosial Mister Aladin untuk dapatkan informasi promo menarik lainnya di Facebook (@MisterAladin), Instagram (@misteraladin), dan Twitter (@misteraladinID).