JAKARTA, iNews.id - IHSG hari ini dibuka menguat, Kamis (23/1/2025). Indeks Harga Saham Gabungan dibuka pada level 7.292 atau naik 0,48 persen dari penutupan perdagangan hari sebelumnya.
Kemudian pada pukul 09.05 WIB, indeks bergerak naik 46,64 poin atau 0,64 persen ke level 7.303. Sebanyak 700,41 juta saham diperdagangkan dengan nilai transaksi mencapai Rp921,53 miliar dan ditransaksikan sebanyak 77.236 kali.
Sektor energi menguat 0,79 persen, siklikal naik 0,67 persen, bahan baku dan keuangan kompak naik 0,65 persen, teknologi naik 0,61 persen, properti naik 0,40 persen, infrastruktur naik 0,31 persen, transportasi naik 0,21 persen, non-siklikal naik 0,20 persen, kesehatan naik 0,18 persen dan industri naik 0,07 persen.
Tiga saham yang memimpin top gainers antara lain PT Link Net Tbk (LINK) naik 24,53 persen di Rp2.310, PT Satyamitra Kemas Lestari Tbk (SMKL) menguat 20,69 persen di Rp280, dan PT Lion Metal Works Tbk (LION) terbang 13,15 persen di Rp482.