JAKARTA, iNews.id - MNC Sekuritas merupakan unit bisnis dari PT MNC Kapital Indonesia Tbk (BCAP). Sebagai perusahaan sekuritas terbaik yang memiliki reputasi dan beragam penghargaan MNC Sekuritas memfasilitasi kebutuhan nasabah agar tidak hanya memahami teori namun juga praktik trading.
Untuk itu MNC Sekuritas menggandeng Tetra Saham dengan menggelar webinar berbagi ilmu trading.
Belajar trading kini bukan sekedar teori. Anda juga perlu untuk mengasah kemampuan trading Anda supaya insting trading semakin tajam.
Mentor dari MNC Sekuritas dan Tetra Saham akan berbagi ilmu trading sekaligus analisis saham dalam sesi Webinar Stock Monitoring. Acara dilangsungkan selama jam bursa sehingga dapat memantau pergerakan saham secara langsung di market.
Webinar Stock Monitoring akan digelar pada Senin (13/12/2021), Rabu (15/12/2021), Senin (20/12/2021) dan Rabu (22/12/2021). Anda dapat mendaftarkan diri di lebih dari satu kelas.