Menurut dia, dibanding mengambil jalan pintas untuk menjadi crazy rich, akan lebih baik jika Anda menata hidup agar benar-benar bisa rich di masa pensiun. Lantas, bagaimana caranya?
“Apa pun pilihan hidupmu, aku ingin ajak untuk mulai menata dengan baik sedari sekarang dengan perencanaan keuangan. Untuk tujuan jangka panjang, maka investasi adalah salah satu jalan untuk membantu kamu mencapainya,” kata Prita.
Berikut cara menjadi rich di masa pensiun:
1. Membangun Good Money Habit
Bagi anak muda, kebiasaan yang baik dalam mengelola uang selalu dimulai dengan rajin bikin budget setiap bulan, belanja sesuai budget, dan punya emergency fund.
Selain itu, penting juga belajar konsumsi sesuai kemampuan finansial. Misalnya, mau beli barang Rp10 juta harus punya investasi Rp10 juta juga.
2. Investasi ke Segala Hal
Baru juga punya uang dikit, langsung dihabiskan dengan alasan healing. Coba pikirkan investasi yang penting untuk meningkatkan skill diri. Misalnya, menambah keahlian public speaking, menulis, atau pun editing yang dapat menambah penghasilan di era digital.