Sebagian besar anak muda lebih suka menggunakan uangnnya untuk hal-hal konsumtif, seperti gaya hidup, liburan, dan makanan demi gengsi atau kepuasan batin. Ini menyebabkan mereka menjadi boros dan susah menabung.
Sebetulnya diskon atau cashback bisa membantu menekan pengeluaran kamu, asalkan membeli barang-barang yang benar-benar dibutuhkan. Tapi jika kamu membeli barang karena tergiur diskon, itu beda cerita karena justru akan buang-buang uang. Pastikan pengeluaran kamu tidak melebihi anggaran yang ada.
Kesalahan yang bikin anak muda susah nabung lainnya adalah anak mudah jarang memisahkan uang tabungan dengan uang untuk keperluan lain. Padahal memisahkan rekening untuk menabung dengan rekening lain yang digunakan untuk memenuhi kebutuhan harian penting dilakukan.
Jika rekening tabungan dan rekening pemenuhan kebutuhan dipisah, jamu akan mengetahui secara jelas progres tabungan. Cara ini juga menghindarkan kamu menggunakan uang tabungan untuk keperluan lain baik sengaja maupun tidak.
Masih banyak masyarakat yang belum teredukasi dengan baik soal finansial, pentingnya mengelola keuangan, menabung atau investasi. Banyak media yang bisa digunakan untuk belajar cara menabung, melihat di internet, membaca buku atau bertanya pada ahlinya, bahkan ada aplikasi mobile yang membantu kamu mengelola keuangan dengan lebih mudah di zaman sekarang yang lebih digital. Terpenting adalah niat untuk menabung dan konsisten menjalankannya.
Itulah kesalahan yang bikin anak muda susah nabung, semoga kamu bisa memperbaiki atau menghindari kesalahan tersebut ya supaya tak menyesal di masa depan.