Wall Street Ditutup Menguat Ditopang Reli Saham Microsoft

Anggie Ariesta
Lantai perdagangan New York Stock Exchange (NYSE) atau dikenal dengan sebutan Wall Street. (Foto: Reuters)

JAKARTA, iNews.id - Bursa Amerika Serikat (AS) atau Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Senin (20/11/2023) waktu setempat, atau Selasa (21/11/2023) WIB. Penguatan Wall Street terutama ditopang saham-saham teknologi, seiring reli saham Microsoft

Mengutip Reuters, Dow Jones Industrial Average (.DJI) naik 203,76 poin, atau 0,58 persen, menjadi 35.151,04, S&P 500 (.SPX) bertambah 33,36 poin, atau 0,74 persen, pada 4.547,38 dan Nasdaq Composite (.IXIC) bertambah 159,05 poin, atau 1,13 persen, pada 14.284,53.

Nasdaq mencatatkan level penutupan tertinggi sejak 31 Juli 2023, sementara S&P 500 mencatatkan penutupan tertinggi sejak 1 Agustus 2023. Saham-saham teknologi informasi S&P 500 (.SPLRCT) berakhir naik 1,5 persen dan menjadi peraih keuntungan tertinggi (top gainer) di antara 11 sektor utama S&P 500. 

Dorongan terbesarnya datang dari saham Microsoft (MSFT.O) yang menyentuh rekor tertinggi dan berakhir naik 2 persen, setelah mengumumkan telah mempekerjakan eksekutif kecerdasan buatan terkemuka.

CEO Microsoft Satya Nadella mengatakan Sam Altman, yang memimpin OpenAI hingga ia digulingkan akhir pekan lalu, akan bergabung dengan Microsoft untuk memimpin tim peneliti AI tingkat lanjut yang baru. Microsoft juga akan menghadapi Greg Brockman, salah satu pendiri OpenAI lainnya, serta peneliti lainnya.

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Internasional
2 bulan lalu

Microsoft Pecat 2 Pegawai gara-gara Desak Putuskan Hubungan Perusahaan dengan Israel

Internet
4 bulan lalu

Terjadi Lagi, Microsoft PHK 9.000 Karyawan demi AI

Gadget
4 bulan lalu

Microsoft Resmi Stop Blue Screen of Death, Ini Penggantinya

Internasional
5 bulan lalu

Rudal Iran Gempur Israel! Hantam Kantor Microsoft dan Pangkalan Militer

Nasional
6 bulan lalu

Ironi! 6.000 Pegawai Microsoft Kena PHK Digantikan AI Bikinan Sendiri

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal