Fluktuasi Harga Tambang Pengaruhi HPE Periode Januari 2019

Isna Rifka Sri Rahayu
Ilustrasi. (Foto: Okezone)

Dibandingkan periode sebelumnya, produk pertambangan yang mengalami kenaikan harga ratarata  pada periode bulan Januari 2019 adalah konsentrat tembaga (Cu ≥ 15 persen) pada periode Januari 2019 ditetapkan dengan harga rata-rata 2.227,43 dolar AS per WE atau naik sebesar 0,43 persen, konsentrat seng (Zn ≥ 51 persen) dengan harga rata-rata 685,97 dolar AS per WE atau naik sebesar 0,29 persen, konsentrat ilmenit (TiO2 ≥ 45 persen) dengan harga rata-rata 213,58 dolar AS per WE atau naik sebesar 2,15 persen, dan konsentrat rutil (TiO2 ≥ 90 persen) dengan harga rata-rata 880,74 dolar AS per WE atau naik sebesar 0,13 persen.

Sedangkan produk yang mengalami penurunan dibandingkan HPE periode sebelumnya adalah konsentrat mangan (Mn ≥ 49 persen) dengan harga rata-rata 319,88 dolar AS per WE atau turun sebesar                0.34 persen, konsentrat timbal (Pb ≥ 56 persen) dengan harga rata-rata 801,55 dolar AS per WE atau turun sebesar 0,11 persen, nikel (Ni < 1,7 persen) dengan harga rata-rata 15,76 dolar AS per WE atau turun sebesar 6,88 persen, dan bauksit (Al2O3 ≥ 42 persen) dengan harga  rata-rata 26,18 dolar AS per WE atau turun sebesar 0,87 persen.

Sementara itu, konsentrat besi (hematit, magnetit) (Fe ≥ 62 persen), konsentrat besi laterit (gutit, hematit, magnetit) dengan kadar (Fe ≥ 50 persen dan (Al2O3 + SiO3) ≥ 10 persen), konsentrat pasir besi (lamela magnetit-ilmenit) (Fe ≥ 56 persen) dan pellet konsentrat pasir besi (lamela magnetit-ilmenit) (Fe ≥ 54 persen) tidak mengalami perubahan.

Menurut Oke, penetapan HPE periode Januari 2019 ini ditetapkan setelah memperhatikan berbagai masukan tertulis dan koordinasi dari berbagai instansi terkait. Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 124 Tahun 2018 tentang Penetapan Harga Patokan Ekspor Atas Produk Pertambangan Yang Dikenakan Bea Keluar dapat diunduh melalui  http://jdih.kemendag.go.id/regulasi.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Makro
8 tahun lalu

HPE Desember Naik Didorong Fluktuasi Harga Komoditas Tambang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal