IMF Prediksi Inflasi Venezuela Tahun Ini Tembus 1.000.000 Persen

Rahmat Fiansyah
Masyarakat Venezuela mengantre makanan di sebelah dinding grafiti bertuliskan "Lapar" di Caracas, Senin (23/7/2018). (Foto: AFP/Juan Bareeto)

CARACAS, iNews.id - Masyarakat Venezuela semakin menderita di tengah krisis finansial yang berujung pada krisis kemanusiaan di negaranya. Salah satu indikator yang menunjukkan memburuknya kondisi ekonomi yaitu inflasi.

Negara Amerika Latin itu mengalami hiperinflasi. Dana Moneter Internasional (IMF) memprediksi inflasi di Venezuela hingga akhir tahun 2018 ini bisa menyentuh 1.000.000 persen. Artinya, harga-harga barang dan jasa di negara tersebut melambung tak terkendali.

“Kami memperkirakan peningkatan inflasi hingga 1.000.000 persen hingga akhir 2018 yang menjadi sinyal bahwa situasi di Venezuela hampir mirip dengan Jerman pada 1923 dan Zimbabwe pada penghujung tahun 2000-an,” kata Kepala IMF Departemen Western Hemisphere, Alejandro Werner, dikutip dari AFP, Selasa (24/7/2018).

Dia menyebut, proyeksi tersebut mengandung tingkat ketidakpastian yang tinggi dibandingkan kebanyakan proyeksi yang ada. Dia menyebut, inflasi bisa berakhir dengan skenario terbaik ada di level 800.000 persen sementara skenario terburuk bisa mencapai 1,2 juta persen.

“Hancurnya harga-harga sebagai mekanisme alokasi sumber daya sudah terjadi,” kata Werner.

Editor : Rahmat Fiansyah
Artikel Terkait
Internasional
4 hari lalu

CIA Dilaporkan Serang Pelabuhan Venezuela Pakai Drone

Internasional
16 hari lalu

Amerika Ingin Rebut Minyak, Venezuela: Mimpi!

Internasional
16 hari lalu

Mengapa Amerika Serikat Ingin Rebut Minyak Venezuela?

Internasional
16 hari lalu

Amerika Ingin Rebut Minyak, Venezuela Minta Pertemuan Darurat Dewan Keamanan PBB

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal