Menaker Terima Data 2,8 Juta Pekerja Penerima Subsidi Gaji Tahap Keempat

Michelle Natalia
Menteri Ketenagakerjaan, Ida Fauziyah. (Foto: Ant)

CIKARANG, iNews.id - Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) Ida Fauziyah sudah menerima data baru penerima bantuan subsidi upah/gaji (BSU) tahap keempat dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan (BPJSTK). Data yang diterima saat sebanyak 2,8 juta rekening calon penerima. 

"Sesuai dengan juknis (petunjuk teknis), kami akan proses checklist mulai hari ini selama empat hari kerja. Kami akan melihat kesesuaian data yang diserahkan oleh BPJSTK," ujar Ida dalam acara kunjungan penerima BSU di Cikarang, Kamis (17/9/2020). 

Dalam kesempatan yang sama, dia mengatakan, saat ini banyak program di Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) yang diarahkan untuk perluasan kesempatan kerja kepada rekan-rekan yang terdampak pandemi Covid-19. Hal ini khususnya program pelatihan kewirausahaan baru yang sedang dikembangkan oleh Kemnaker.

"Kita apresiasi kreativitas teman-teman, jam kerja mereka berkurang sehingga mereka memanfaatkan untuk usaha lain yang tidak mengganggu waktu kerjanya. Mereka kan masih berstatus sebagai karyawan, jadi mereka mendapatkan penghasilan tambahan," ucap Ida.

Dengan diterimanya 2,8 juta data calon penerima subsidi gaji ini, Kemnaker akan segera mencairkan BSU tahap keempat setelah proses checklist selesai. Adapun persyaratan, proses dan ketentuannya masih sama dengan tahap-tahap sebelumnya.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

KPK Telusuri Uang Pembelian Moge Stafsus Eks Menaker Ida Fauziyah 

Nasional
4 bulan lalu

KPK Sita Moge Stafsus Eks Menaker Ida Fauziyah terkait Kasus Pemerasan TKA

Nasional
5 bulan lalu

Cara Cek BSU Kemnaker 2025, Ini Tanda Lolos Verifikasi Jadi Calon Penerima!

Nasional
6 bulan lalu

Eks Menaker Ida Fauziyah-Hanif Dhakiri bakal Diperiksa Kasus Pemerasan TKA? Ini Kata KPK

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal