Menkeu Jabarkan Usulan PMN Tahun Depan, Ini Rinciannya

Ade Miranti Karunia Sari
Menteri Keuangan Sri Mulyan Indrawati. (Foto: Antara)

"Yang ketiga, adalah PMN atau pembiayaan investasi yang berbentuk BLU sebesar Rp52,5 triliun. Pertama adalah dana bergulir sebesar Rp8,2 triliun terdiri dari PIP Rp3 triliun dan PPDPP Rp5,2 triliun. Kemudian, untuk DPPN Rp20 triliun itu adalah pendidikan LPDP, kemudian LMAN Rp22 triliun, kemudian LBKPI sebesar Rp2 triliun," ujar dia.

Lalu, untuk jenis pembiayaan partisipasi dari Indonesia di berbagai lembaga internasional diusulkan sebesar Rp2,3 triliun. "Terdiri atas Islamic Development Bank Rp83,7 miliar, SID Rp42,7 miliar, infaq Rp43 miliar, Aida Rp200,4 miliar, dan AIID sebesar Rp1,9 triliun," ucapnya.

Selama lima tahun ini, Sri Mulyani mengungkapkan perkembangan pembiayaan investasi sangat bervariasi. Namun, pembiayaan investasi tersebut dipergunakan untuk mendukung pembangunan infrastruktur melalui pembayaran inovatif serta meningkatkan ekspor.

"Antara Rp59,7 triliun di tahun 2015 meningkat 89, kemudian turun lagi ke Rp59,65 triliun, dan kemudian Rp74 triliun di 2019. Peruntukannya mendukung pembangunan infrastruktur melalui pembayaran inovatif. Kedua, mendukung pembiayaan UMKM, ketiga untuk bidang pendidikan terutama untuk afimarsi tambahan, keempat untuk investasi terhadap BUMN dan BLU serta lembaga lainnya, kelima peningkatan akses pembiayaan perumahan untuk masyarakat pendapatan rendah, dan yang keenam mendorong peningkatan ekspor melalui nasional addres account," ujarnya.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
4 bulan lalu

Danantara Kelola Dividen BUMN, Tegaskan Tak Ada Lagi Suntikan PMN 

Nasional
5 bulan lalu

Prabowo Sentil Kinerja BUMN: Kalau Boros Tidak Apa-Apa, karena Ada PMN

Bisnis
1 tahun lalu

Jiwasraya Dapat Suntikan PMN Rp32 Triliun, Kok Tetap Dibubarkan?

Bisnis
1 tahun lalu

HUT ke-79 RI, PLN Hadirkan Listrik bagi 953 Warga di 7 Desa Pelosok Bengkayang

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal