Menko Airlangga Minta Kepala Daerah Alokasikan Anggaran untuk Penanganan Covid-19

Rina Anggraeni
Menko Airlangga minta kepala daerah alokasikan anggaran penanganan Covid-19.

JAKARTA, iNews.id - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto meminta kepala daerah di seluruh Indonesia untuk mengalokasikan anggaran untuk penanganan Covid-19 di daerahnya masing-masing. Menurut Airlangga, setidaknya 8 persen Dana Alokasi Umum (DAU) bisa dialokasikan untuk penanganan Covid-19.

"Kami meminta bagi seluruh gubernur dan juga para bupati dan walikota buat alokasikan anggaran DAU 8 persen untuk kebutuhan (penanganan) Covid-19," kata Airlangga dalam video virtual, Rabu (7/7/2021). 

Selain itu, dia juga meminta kapasitas rumah sakit khusus pasien Covid-19 di luar Jawa dan Bali ditingkatkan dari 20 persen menjadi 40 persen. Pemda juga diminta kembali meningkatkan penegakan disiplin protokol kesehatan, terutama di beberapa daerah yang tingkat kepatuhannya menurun.

"Kami meminta agar penegakan disiplin pakai masker di beberapa daerah yang dimonitor kepatuhannya menurun," ucapnya. 

Di samping itu, pemda juga diminta meningkatkan testing dan tracing di masing-masing wilayah. Testing ditingkatkan sesuai dengan tingkat positivity rate mingguan dengan target di bawah 10 persen. Sementara untuk tracing dilakukan kepada lebih dari 15 orang kontak erat untuk setiap pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19.

"Tracing perlu dilakukan sampai mencari lebih dari 15 kontak erat per kasus konfirmasi," ucapnya. 

Editor : Jujuk Ernawati
Artikel Terkait
Nasional
2 jam lalu

Duh, 51 Persen Kasus Korupsi Libatkan Pejabat Daerah

Nasional
14 jam lalu

Canda Bahlil ke Airlangga: Ini Ketum Golkar Senior, Kalau Gak Hormat Bahaya Saya

Nasional
3 hari lalu

Abdul Wahid Jadi Gubernur Riau ke-4 Ditangkap KPK, Ini Daftar Selengkapnya

Nasional
7 hari lalu

Trump Bertemu Xi Jinping soal Tarif, Airlangga Ungkap Dampak Strategisnya

Nasional
8 hari lalu

Prabowo Minta Purbaya-Rosan Cari Solusi Bayar Utang Kereta Cepat Whoosh 

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal