Menparekraf: 34 Juta Pelaku Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Perlu Dapat Prioritas Vaksin Covid-19

Siska Permata Sari
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. (Foto: Kemenparekraf).

JAKARTA, iNews.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno meminta pemerintah untuk turut memprioritaskan pelaku di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif mendapatkan vaksinasi Covid-19. Vaksinasi ini akan sejalan dengan keinginan bersama yaitu pemulihan kesehatan berjalan seiring dengan perekonomian.

"Kami di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif amat mengapresiasi 55.000 pedagang di Tanah Abang yang memulai proses vaksinasi Covid-19 hari ini bersama Presiden Joko Widodo, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan," ujar Sandiaga Uno, Rabu (17/2/2021).

Menurut Sandiaga Uno mereka yang berjualan di Pasar Tanah Abang merupakan bagian dari pelaku ekonomi kreatif. Mereka atau para pedagang ini menjual produk fashion. Sebagaimana diketahui Pasar Tanah Abang merupakan salah satu pusat produk fashion terbesar di Asia Tenggara dan juga yang besar di Asia.

Sandi melihat vaksinasi ini menjadi bentuk keberpihakan pemerintah terhadap pelaku ekonomi kreatif khususnya di bidang fashion. Kendati demikian, ada 34 juta pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif lainnya yang menunggu prioritas dari pemerintah dan tentunya stakeholder di bidang kesehatan.

Sandi menuturkan, dampak pandemi Covid-19 terutama di sektor pariwisata amat dalam. Berdasarkan hasil kunjungan serta rapat kerja Kemenparekraf bersama dengan Menko Perekonomian, sektor pariwisata cukup membebani atau menarik ke bawah potensi pemulihan ekonomi Indonesia.

"Kami mengusulkan khususnya agar sektor pariwisata terutama yang berhubungan langsung dengan masyarakat sebagai bentuk dari pelayanan publik bisa diberikan prioritas, khusus nya di Bali dan di beberapa destinasi wisata unggulan lainnya," tutur Sandi.

Editor : Zen Teguh
Artikel Terkait
Megapolitan
24 jam lalu

Sempat Gangguan, KRL Rangkasbitung-Tanah Abang Kembali Normal

Seleb
4 hari lalu

Ariana Grande Terkena Covid-19 hingga Sejumlah Acara Dibatalkan, Begini Kondisinya

Nasional
5 hari lalu

Jokowi Pidato Berbahasa Inggris di Bloomberg New Economy Forum, Banggakan Infrastruktur

Nasional
7 hari lalu

KPU Solo Buka Suara soal Heboh Salinan Ijazah Jokowi Dimusnahkan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal