Penerimaan Pajak per Februari 2025 Anjlok, Baru Terkumpul Rp187,8 Triliun

Anggie Ariesta
Menteri Keuangan Sri Mulyani. (Foto: Ist)

JAKARTA, iNews.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati melaporkan penerimaan pajak per Februari 2025 mencapai Rp187,8 triliun. Raihan tersebut setara 8,6 persen dari target yang ditetapkan dalam APBN 2025 sebesar Rp2.189,3 triliun. 

Penerimaan pajak mengalami penurunan 30,19 persen secara tahunan (YoY) dibandingkan realisasi pajak Februari 2024 yang mencapai Rp269,02 triliun.

“Penerimaan pajak Rp187,8 triliun atau 8,6 persen dari target," ujar Sri Mulyani dalam konferensi pers APBN KiTa edisi Maret 2025, Kamis (13/3/2025).

Adapun tren pelemahan penerimaan pajak sudah terlihat sejak awal tahun. Kemenkeu melaporkan realisasi per 31 Januari 2025, penerimaan pajak hanya mencapai Rp88,89 triliun, turun 41,86 persen dibandingkan Januari 2024 yang mencapai Rp152,89 triliun.

Rincian Penerimaan Pajak Januari 2025, di antaranya Pajak Penghasilan (PPh) Non-Migas Rp57,78 triliun (5,04 persen dari target), Pajak Pertambahan Nilai (PPN) dan PPnBM Rp24,62 triliun (2,60 persen dari target).

Editor : Aditya Pratama
Artikel Terkait
Nasional
5 hari lalu

DJP Bisa Intip Uang Elektronik dan Rekening Digital Mulai 2026, Ini Tujuannya

Nasional
6 hari lalu

Siap-Siap! DJP Bisa Intip Rekening Digital dan Uang Elektronik Mulai 2026

Nasional
12 hari lalu

Popok hingga Tisu Basah Masuk Daftar Kajian Barang Kena Cukai!

Buletin
13 hari lalu

Kemenkeu dan Polri Bongkar Ekspor Ilegal Produk Turunan Sawit Senilai Rp2,8 Triliun

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal