Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5 Persen 7 Kuartal Beruntun, CORE: Tak Semua Negara Bisa

Michelle Natalia
Ekonom Center of Reform on Economics Indonesia (Core Indonesia), Yusuf Rendy Manilet. (Foto: Istimewa)

Misalnya kalau berbicara angka tingkat pengangguran yang relatif menurun, namun masih berada pada level yang lebih tinggi dibandingkan kondisi sebelum pandemi terjadi. 

"Selain itu, kalau kita berbicara indikator kemiskinan, ada beberapa indikator yang juga menunjukkan kondisi kemiskinan di dalam negeri itu juga belum kembali ke level sebelum terjadinya pandemi," kata Yusuf.

Sehingga, kedua indikator ini, kemiskinan dan pengangguran, yang beberapa di antaranya masih berada pada level relatif tinggi karena belum kembali seperti sebelum terjadinya pandemi merupakan hal yang perlu diperhatikan pemerintah dalam konteks mempertahankan dan mendorong pemulihan ekonomi yang lebih baik di kuartal-kuartal berikutnya. 

"Salah satu upaya yang kemudian bisa dilakukan pemerintah untuk mitigasi kedua kondisi di atas adalah selain melalui bantuan yang dicanangkan pemerintah juga bisa dilakukan dengan cara mendorong percepatan agenda pencipta lapangan kerja," tutur Yusuf.

Hal ini bisa dilakukan dengan melakukan konsolidasi dan mendorong pos-pos terutama di sektor industri manufaktur agar bisa tumbuh lebih cepat dan tinggi, sehingga bisa menjadi salah satu sektor yang bisa menyerap angkatan kerja dalam jumlah yang besar. 

Editor : Jeanny Aipassa
Artikel Terkait
Nasional
2 hari lalu

Prabowo Tegaskan Neoliberal Tak Cocok di RI: Pertumbuhan Harus Disertai Pemerataan

Nasional
5 hari lalu

Purbaya soal Defisit APBN Melebar: Saya Bisa Buat 0 Persen, tapi Ekonomi Morat-marit

Nasional
6 hari lalu

Purbaya Lapor APBN 2025 Defisit Rp695 Triliun, Dekati Batas Aman

Makro
12 hari lalu

Ekonomi RI Diprediksi Tumbuh Stabil 5% di 2026, Daya Beli Jadi Sorotan

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal