Resmikan Tol Kayu Agung-Palembang, Jokowi: Bakauheni ke Palembang Hanya 3 Jam

Dita Angga
Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan jalan tol Kayu Agung–Palembang pada saat kunjungan kerjanya di Kota Palembang Sumatera Selatan (Sumsel). (Foto: Ist)

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menuturkan, dengan beroperasinya  jalan tol ini jarak tempuh Bakauheni-Palembang bisa menghemat waktu 9 jam. Menurut dia, ini sebuah lompatan yang besar.

“Dengan selesai dan beroperasinya jalan tol ini, jarak tempuh dari Bakauheni ke Palembang yang berjarak 373 KM, yang biasanya ditempuh 12 jam perjalanan darat. Sekarang hanya perlu waktu 3 sampai 3,5 jam. Ini akan menjadi sebuah lompatan besar karena menghemat waktu tempuh hingga 75 persen,” tuturnya.

Dia mengatakan, efisiensi ini bisa memberikan kontribusi pada penurunan biaya logistik dan meningkatkan daya saing.

“Dan efisiensi ini jelas akan memberikan kontribusi pada penurunan biaya logistik dan akan memberikan competitiveness,  daya saing yang besar bagi Palembang, bagi Lampung,” ucapnya.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
1 jam lalu

Pengacara Klaim Roy Suryo cs Dikriminalisasi: Ada Penyelundupan Pasal

Nasional
8 jam lalu

Pakar Hukum Pidana Nilai Ijazah Asli Jokowi Seharusnya Ditunjukkan ke Roy Suryo Cs, Ini Alasannya

Nasional
9 jam lalu

Eksklusif! Ketum Joman Tampilkan Ijazah Asli Jokowi Beserta Data Forensik Digital

Nasional
10 jam lalu

Jokowi Bertolak ke Singapura, bakal Pidato di Bloomberg Economy Forum Jumat Ini

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal