Vaksin Covid-19 Gratis, Erick Thohir: Jangan Salah Sasaran seperti BBM Subsidi

Suparjo Ramalan
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir. (Foto: Kementerian BUMN).

JAKARTA, iNews.id - Vaksin Covid-19 akan segera didistribusikan dalam waktu dekat. Namun, pemerintah tidak mau beban vaksin Covid-19 bernasib sama seperti bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi yang bisa dinikmati semua kalangan.

"Kita tidak mau, beban dari keseluruhan ini menjadi beban pemerintah yang selama ini kita selalu berbicara positif negatif. Ketika kita bicara subsidi listrik 450-900 VA, kita harap jangan salah sasaran, jangan sampai juga seperti yang subsidi BBM, yang tidak pantas menerima subsidi itu," ujar Ketua Pelaksana Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PCPEN) dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di Jakarta, Rabu (2/9/2020).

Erick mengatakan, pemerintah hanya menanggung biaya vaksin gratis bagi sebanyak 93 juta orang masyarakat yang benar-benar membutuhkan. Jumlah tersebut diperoleh dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan.

"Ada vaksin yang bantuan pemerintah melalui BPJS Kesehatan untuk 93 juta orang yang sangat memerlukan. Sangat memerlukan. Jadi kita sangat memastikan itu dibantu program pemerintah. Tapi program mandiri juga kita dilibatkan karena banyak pihak mampu membeli," kata dia.

Dia mengajak asosiasi pengusaha untuk mengajak anggotanya menyediakan vaksin gratis bagi karyawan perusahaan. Dengan begitu, vaksinasi Covid-19 tidak menjadi beban bagi keuangan negara.

Editor : Ranto Rajagukguk
Artikel Terkait
Nasional
17 jam lalu

Danantara Ungkap Praktik Kanibalisme di Perusahaan BUMN, Seperti Apa?

Nasional
2 hari lalu

Danantara Mau Pangkas 1.000 BUMN Jadi 200 Perusahaan, Singgung Anak-Cucu Usaha yang Rugi

Soccer
4 hari lalu

Ultras Garuda Demo di Kantor PSSI, Begini Tuntutannya

Soccer
4 hari lalu

Curhat Frank Van Kempen: Sedih Tinggalkan Timnas Indonesia U-20 Sebelum Bertanding

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal