Disebut Megawati Kurang Kerjaan gegara Kasus Hasto, KPK Respons Begini

Tim iNews.id
KPK respons Megawati yang sebut kurang kerjaan karena kasus Hasto

JAKARTA, iNews.id - Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri mengkritik KPK yang seakan-akan hanya mengejar kasus Hasto Kristiyanto. Hal ini disampaikan Megawati dalam pidato politik HUT ke-52 PDIP di Sekolah Partai, Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada Jumat (10/1/2025).

Dalam pidatonya, Megawati mengatakan KPK seperti kurang kerjaan karena hanya terlihat fokus menangani kasus yang melibatkan sekjen PDIP tersebut.

Terkait hal itu, Direktur Penyidikan KPK, Asep Guntur Rahayu tidak mau merespons berlebihan kritikan tersebut. Menurutnya, pemeriksaan sejumlah saksi terkait Hasto untuk mengumpulkan alat bukti.

"Kami lebih fokus kepada bagaimana untuk memenuhi atau melengkapi setiap unsur-unsur pasal yang dipersangkakan. Jadi konstruksi perkara yang sedang kita bangun saat ini kami lebih fokus ke situ," kata Asep di Gedung Merah Putih, Jumat (10/1/2025).

"Jadi pemeriksaan saksi-saksi, tersangka, upaya paksa lain, penggeledahan, penyitan dan lain-lain, dimaksudkan untuk kita benar-benar mencari informasi dan juga bukti-bukti terkait dengan perkara yang sedang kita tangani," tutur dia.

Editor : Puti Aini Yasmin
Artikel Terkait
Nasional
4 jam lalu

KPK Sebut Penyelidikan Dugaan Korupsi Whoosh terkait Pembebasan Lahan

Nasional
7 jam lalu

KPK Periksa Eks Sekjen Kemnaker Heri Sudarmanto terkait Kasus Suap RPTKA

Mobil
1 hari lalu

Isi Garasi Bupati Ponorogo Tersangka Korupsi hanya Alphard dan Motor Vespa!

Nasional
2 hari lalu

Penampakan Uang Rp500 Juta Disita KPK saat OTT Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko

Nasional
2 hari lalu

Jadi Tersangka KPK, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjerat 3 Klaster Kasus Korupsi

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal