Dituduh Penculik Anak, Nenek di Cianjur Dianiaya Warga

Mochamad Andi Ichsyan
Seorang nenek dianiaya warga lantaran dituduh menculik anak di Cianjur, Jawa Barat. (Foto: iNews/Mochamad Andi Ichsyan)

CIANJUR, iNews.id - Seorang nenek di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat menjadi korban penganiayaan sejumlah warga lantaran dituduh sebagai penculik anak. Usai dilerai aparat desa, ternyata kejadian ini hanya karena salah paham dan polisi telah menangkap pelaku penganiayaan.

Dalam rekaman video memperlihatkan seorang nenek tengah dianiaya warga Kampung Legok, Desa Bunikasih, Kecamatan Warungkondang, Kabupaten Cianjur. Sambil diadili di rumah warga, nenek ini mendapat penganiayan akibat dicurigai menculik seorang anak kecil.

Menurut cerita yang beredar, awalnya sang nenek meminta tolong kepada seorang anak untuk menunjukkan jalan. Namun usai menolong si nenek, anak tersebut malah berlari ketakutan hingga mengundang perhatian warga.

Para warga mengira anak itu akan diculik. Aksi penganiayaan berhasil diredam setelah pihak RT, RW dan desa tiba di lokasi kejadian.

Pjs Kepala Desa Bunikasih Ahmad Rusyana mengatakan, penganiayaan diduga hanya karena salah paham. Sebab sosok nenek kini sudah cukup dikenal warga sekitar.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Buletin
1 jam lalu

Miris! Angka Pernikahan di Indonesia Anjlok, Kasus Cerai Malah Meningkat

Buletin
5 jam lalu

Istri Pegawai Pajak di Manokwari Tewas Dimutilasi dalam Septic Tank, Pelaku Ditangkap

Buletin
19 jam lalu

Terekam CCTV! Detik-Detik Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Bawa Tas Merah Misterius

Buletin
1 hari lalu

Ngeri! Kecelakaan Beruntun di Purworejo, Truk Solar Tabrak 2 Mobil dan Kios

Buletin
1 hari lalu

Efek Ledakan SMAN 72 Jakarta, Pemerintah Akan Batasi Game PUBG

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal