JAKARTA, iNews.id - Presiden Prabowo Subianto bakal menghapus utang 6 juta petani dan nelayan yang ada di perbankan. Dalam waktu dekat Prabowo akan menekan Peraturan Presiden (Perpres) pemutihan dalam waktu dekat.
Ketua Dewan Penasihat Kadin Indonesia Hashim S. Djojohadikusumo memastikan Presiden Prabowo akan menerbitkan Perpres tentang pemutihan utang bagi petani dan nelayan.
Dia menyebut sebanyak 5 hingga 6 juta petani saat ini masih dibebani utang lama sehingga mereka tidak dapat meminjam di perbankan lantaran ditolak sistem pelayanan informasi keuangan di OJK.
Menanggapi hal ini, Ketua Umum Kadin Indonesia periode 2024-2029 Anindya Bakrie menyampaikan bahwa pihaknya mendukung penuh kebijakan tersebut dan siap membantu pemerintah dan UMKM.
Bersama pemerintah, Kadin siap membantu dan bekerja sama dengan Kementerian UMKM, Kementerian Keuangan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Kementerian Hukum. Kadin Indonesia akan segera membentuk Satuan Tugas (Satgas) Penyelesaian Utang UMKM.