Polda Kaltim Gerebek Sarang Prostitusi di Dekat IKN, Ini Hasilnya

Mukmin Azis
Tim gabungan Polda Kaltim menggerebek tempat penginapan yang diduga dijadikan sarang prostitusi di dekat kawasan IKN Nusantaran. (Foto: iNews)

SEPAKU, iNews.idPolda Kaltim menggerebek tempat prostitusi berkedok penginapan di kawasan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara yang merupakan bagian dari wilayah strategis Ibu Kota Nusantara (IKN). 

"Beberapa waktu lalu juga kita mendapatkan kabar beberapa tempat di sekitar IKN terdapat prostitusi kemudian kita cek ke sana ternyata memang ada beberapa penginapan kamar terindikasi digunakan untuk prostitusi," ungkap Kabid Humas Polda Kaltim, Kombes Yulianto, Rabu (8/7/2025).

Sepanjang 2025, Polda Kaltim bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Penajam Paser Utara, TNI dan instansi terkait telah mengamankan 70 pekerja seks komersial (PSK) di area tersebut.

Mereka ditangkap dalam operasi gabungan di penginapan-penginapan yang diduga menjadi tempat praktik prostitusi, baik secara langsung maupun melalui sistem daring seperti open BO.

Yulianto menjelaskan, pada akhir Mei 2025, aparat melakukan penyisiran intensif ke sejumlah penginapan. Petugas menemukan wanita bersembunyi di dalam lemari serta mendapati pasangan bukan suami istri berada dalam satu kamar.

Editor : Kastolani Marzuki
Artikel Terkait
Shorts
4 bulan lalu

DPR Nilai PSK di IKN Bikin Resah Istri ASN, Basuki: Sudah Gak Ada Itu Dulu!

Nasional
4 bulan lalu

Basuki Ungkap 8 Warung Tempat Prostitusi di IKN Sudah Dibubarkan: Sekarang Nggak Ada

Internasional
11 hari lalu

Media Asing Singgung IKN, Bakal Jadi Kota Hantu

Megapolitan
2 bulan lalu

Pramono Bicara soal Nasib Jakarta usai IKN Ditetapkan Jadi Ibu Kota Politik 2028

Buletin
3 bulan lalu

Pembangunan IKN Mangkrak? Begini Respons Gibran Rakabuming Raka

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal