JAKARTA, iNews.id - Calon Gubernur (Cagub) Jakarta Nomor Urut 1, Ridwan Kamil berkunjung Padepokan Ciliwung Condet, Kramat Jati, Jakarta Timur, Kamis (3/10/2024). Dia blusukan di sekitar bantaran Kali Ciliwung.
Mengenakan kaus putih dan rompi krem, RK disambut hangat warga hingga aktivis lingkungan.
Dia lalu berdiskusi dengan warga dan aktivis lingkungan di pendopo yang ada di padepokan tersebut. Diskusi berkaitan dengan lingkungan dan persoalan-persoalan yang ada di kawasan Condet.
Dia juga mendengarkan berbagai macam curhatan yang dihadapi dan dikeluhkan oleh warga setempat.