"Kejadiannya abis ijab kabul. Jadi lagi pada mengambil makanan lalu tiba-tiba ambruk," ujar Irma, pengantin perempuan, Senin (7/10/2024).
Diketahui rumah panggung ini merupakan milik pasangan lansia bernama Daeng Manta (70) dan Haera (60) serta dihuni sekitar tujuh orang. Rumah ini juga tidak pernah direnovasi sejak 50 tahun ditempati.