Tragis! Pendaki asal Jakarta yang Hilang di Gunung Wilis Ditemukan Meninggal

Mukhtar Bagus
Mohammad Agus (24) pendaki gunung asal Jakarta ditemukan meninggal di lereng Gunung Wilis, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur. (Foto: iNews/Mukhtar Bagus)

NGANJUK, iNews.id - Nasib tragis menimpa Mohammad Agus (24) pendaki gunung asal Jakarta. Dia ditemukan meninggal di lereng Gunung Wilis, Kabupaten Nganjuk, Jawa Timur setelah pencarian selama enam hari.

Danru Basarnas Jatim Novix Hariadi mengatakan, korban ditemukan pada Selasa (15/10/24) pukul 15.40 WIB. Namun karena sulitnya medan yang harus dilalui, membuat jenazah korban baru sampai di posko tim SAR di Desa Bajulan, Kecamatan Loceret, Kabupaten Nganjuk pada malam.

"Korban ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia di bawah tebing yang sangat curam. Lokasinya berjarak 400 meter dari titik hilang," ujarnya, Selasa (15/10/2024) malam.

Dugaan sementara korban jatuh ke tebing akibat terpeleset. Setelah proses evakuasi, jenazah langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Nganjuk untuk diautopsi.

Editor : Donald Karouw
Artikel Terkait
Buletin
2 hari lalu

Detik-Detik Angin Kencang Porak-porandakan Bandara Juanda

Buletin
4 hari lalu

Kriminalitas Menggila, Emak-Emak Disandera dan Sindikat Kabel PLN Dibekuk Polisi

Buletin
4 hari lalu

Prabowo: Negara Begini Kaya Rakyatnya Masih Banyak yang Miskin, Tak Masuk Akal!

Buletin
4 hari lalu

Momen Prabowo Sapa Titiek Soeharto saat Panen Raya di Karawang, Warga Heboh!

Buletin
4 hari lalu

Detik-Detik Tendangan Kungfu di Liga 4 Jatim, Pelaku Langsung Dipecat Klub dan Terancam Sanksi Berat PSSI

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal