Viral, Detik-Detik Warga Cilegon Diselamatkan dari Arus Banjir

iNews TV
Seorang warga Cilegon terseret arus banjir sejauh 500 meter dan berhasil diselamatkan warga, sementara banjir juga melanda Pandeglang dan Mojokerto. (Foto: iNews)

CILEGON, iNews.id – Warga Cibeber, Kota Cilegon, Banten terseret arus sungai sejauh 500 meter saat banjir melanda wilayah tersebut dan nyaris kehilangan nyawa. Peristiwa itu terekam dalam video amatir warga yang memperlihatkan detik-detik penyelamatan korban di Kelurahan Cibeber. Dalam rekaman, korban terlihat berpegangan pada tumbuhan di bibir sungai saat arus deras terus mengalir.

Sejumlah warga berusaha menyelamatkan korban dengan peralatan seadanya. Mereka menggunakan seutas tali dan kayu untuk menjangkau korban dari tepi sungai. Teriakan peringatan terdengar dalam video, “Awas, Teh, awas Teh,” saat arus semakin kuat.

Korban akhirnya berhasil dievakuasi dan langsung dibawa ke klinik terdekat. Keluarga korban menyebut dia mengalami trauma berat dan belum sadarkan diri usai kejadian tersebut.

Menurut keterangan warga sekitar, peristiwa bermula saat korban mandi di sungai bersama seorang rekannya. Arus tiba-tiba membesar dan menyeret tubuh korban, sementara rekannya berhasil menyelamatkan diri.

Selain di Cilegon, banjir juga melanda Desa Kertajaya, Kecamatan Sumur, Kabupaten Pandeglang, Banten. Arus deras menerjang permukiman hingga merusak sejumlah rumah warga dan menyeret satu unit mobil yang nyaris hanyut terbawa air.

Ketinggian banjir di wilayah tersebut mencapai lebih dari satu meter. Sejumlah perabotan rumah tangga rusak akibat terjangan air yang datang mendadak setelah hujan lebat mengguyur kawasan tersebut.

Editor : Abdul Haris
Artikel Terkait
Megapolitan
6 jam lalu

Pemerintah Modifikasi Cuaca di Jakarta 5 Hari ke Depan, Antisipasi Banjir

Buletin
6 jam lalu

Momen Prabowo Terkesima Orasi Siswa Sekolah Rakyat Mampu Bicara 4 Bahasa Asing

Buletin
9 jam lalu

Bonatua Menang Gugatan di KIP, KPU Wajib Buka Salinan Ijazah Jokowi ke Publik

Megapolitan
10 jam lalu

Banjir Belum Surut, 11 RT di Jakarta Masih Terendam  

Megapolitan
14 jam lalu

Banjir Rendam Tol Sedyatmo Arah Bandara Soetta, Lalu Lintas Padat

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal