Pelaku sempat coba menembak ke arah kepala toko yang mengejar ke luar dan berusaha kabur dengan menggunakan motor. Namun pelaku diadang warga dan motornya ditendang kepala toko hingga terjatuh.
Pelaku akhirnya dapat ditangkap dan diamankan ke Polsek Indihiang. Saat ini polisi masih melakukan pengembangan kasus perampokan minimarket tersebut.
Dari pemeriksan, pelaku bernama Wijaya. Polisi juga berhasil mengamankan sejumlah barang bukti di antaranya uang tunai, motor pelaku, materai, pistol airsoft gun dan decorder CCTV.