Saksikan 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih: Eksklusif Komandan Investigasi Khusus Presiden

Karina Asta Widara
Program 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih malam ini. (Foto: iNews)

JAKARTA, iNews.id - Program unggulan 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih kembali tayang, Jumat (7/3/2025) malam ini dengan menghadirkan episode spesial. Kali ini, iNews secara eksklusif menghadirkan Kepala Badan Pengendalian Pembangunan dan Investigasi Khusus (Bappisus) Aries Marsudiyanto

Aries secara eksklusif akan menghadirkan wawasan mendalam mengenai kebijakan strategis dalam pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Dia dikenal memiliki latar belakang militer. 

Sebelum dipercaya Prabowo untuk mengemban tugas di Bappisus, Aries aktif dalam Tim Kampanye Prabowo di Jawa Barat. Penunjukan Aries mencerminkan strategi Prabowo menghadirkan kepemimpinan yang disiplin serta berorientasi pada hasil.

Dalam episode ini, Aries akan menguraikan peran Bappisus dalam memastikan keberlanjutan pembangunan nasional. Lembaga ini berfokus pada pemantauan, evaluasi, serta investigasi dalam berbagai proyek pembangunan untuk memastikan anggaran negara digunakan secara transparan dan efektif. 

Penonton akan mendapatkan wawasan tentang bagaimana Bappisus berkontribusi dalam menegakkan akuntabilitas serta mendukung visi pembangunan yang berkelanjutan.

Editor : Rizky Agustian
Artikel Terkait
Buletin
2 hari lalu

Detik-Detik Penangkapan 5 Pengeroyok Pemuda hingga Tewas di Masjid Sibolga

Nasional
2 hari lalu

Ketua DPR Soroti Gubernur Riau Kena OTT KPK, Ingatkan Kepala Daerah Mawas Diri

Nasional
2 hari lalu

Hore! Prabowo Restui KAI Tambah 30 Rangkaian KRL Baru, Paling Lambat 1 Tahun

Nasional
2 hari lalu

Prabowo Terkesan Jajal KRL: Waktu Muda Saya Naik Kereta Terus

Nasional
2 hari lalu

PPATK Ingatkan Bahaya Candu Judi Online, Butuh Waktu 10 Tahun untuk Bisa Sembuh

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal