Gelar Meet and Greet Series Vision+ Pay Later, Clarissa Tanoesoedibjo: Semoga Berikan Pesan yang Relevan

Annastasya Rizqa
Vision+ Originals Pay Later baru saja menggelar acara meet and greet dengan para cast di Gramedia Matraman, Jakarta Timur. (Foto: iNews/Aldhi Chandra)

JAKARTA, iNews.id - Vision+ Originals Pay Later baru saja menggelar acara meet and greet dengan para cast di Gramedia Matraman, Jakarta Timur. Acara yang digelar pada Jumat (3/11/2023) itu, merupakan kolaborasi dengan Gramedia.

Acara meet and greet itupun telah berlangsung seru. Beberapa pemain original series Pay Later yang hadir pada acara ini yaitu Amanda Manopo, Dito Darmawan, Fajar Sadboy, Yoshi Sudarso, Indra Birowo, Nazira, dan Musdalifah. 

Mereka turut menyapa para penggemar yang hadir dan menghibur para penonton. Tak hanya itu, hadir pula Clarissa Tanoesoedibjo selaku Managing Director Vision+.

Dia tampak menyaksikan antuasias para pengunjung di acara meet and greet ini. “Hari ini, Vision+ akan mengadakan meet and greet Vision+ Originals Pay Later bersama dengan para cast seperti Amanda Manopo, Dito Darmawan, Fajar Sadboy, Yoshi Sudarso, Indra Birowo, Nazira, Musdalifah. Hadir  juga sang author dari novel, Adrindia Ryandisza,” kata Clarissa saat ditemui di Gramedia, Matraman, Jakarta Timur, Jumat.

Pay Later sendiri diadaptasi dari sebuah novel berjudul Pay Sooner or Later yang sudah dibaca secara ribuan viewers secara daring. Selain Meet and Greet, ada pula sesi penandatanganan Novel “Pay Sooner or Later” oleh para pemain series Pay Later dan sang author. 

Lebih lanjut, Clarissa juga menyampaikan harapannya untuk serial Pay Later ini. Ia berharap, series Pay Later ini bisa menjadi tontonan yang baik untuk masyarakat.

“Harapan saya semoga serial ini bisa diterima baik oleh para penonton Vision+, dan selain menghibur semoga ini bisa memberikan pesan yang relevan di era digital ini agar tidak terlalu spending berlebih,” ujar dia.

Editor : Siska Permata Sari
Artikel Terkait
Seleb
4 jam lalu

3 Cerita, 3 Rasa dan 1 Layar Semua Hadir di Deretan Series Vision+, Tayang di MNCTV!

Film
6 jam lalu

Terjerat Cinta dan Rahasia dalam Kisah Romantis Microdrama Terikat Dalam Janji VISION+ 

Film
7 jam lalu

Yuki Kato Hadapi Bos Nyebelin di Episode 5 Still Single, Streaming Sekarang di VISION+

Film
13 jam lalu

Tiba-Tiba Punya Anak dari Masa Depan! Cerita Lucu dan Haru Microdrama Anak Dari Masa Depan di VISION+

Film
1 hari lalu

Jatuh dari Tebing Hidup Nayla Berubah Total, Nonton Kisahnya di Microdrama Tebing Cinta VISION+

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal