Jadi Mak-Mak Rempong Anak 1, Cindy Nirmala Gak Keberatan, Kok Bisa?

Ayu Utami Anggraeni
Dalam series Kartu Keluarga, Cindy Nirmala memerankan karakter Yuni, seorang ibu tunggal dengan kepribadian mak-mak rempong anak satu. (Foto: Vision+)

JAKARTA, iNews.id – Cindy Nirmala debut akting komedinya melalui Vision+ Originals terbaru berjudul Kartu Keluarga. Dalam series ini, Cindy Nirmala memerankan karakter Yuni, seorang ibu tunggal dengan kepribadian yang digambarkan sebagai mak-mak rempong anak satu.

Berbeda dengan umur dan karakternya di kehidupan nyata, Cindy mengaku bukan tipikal yang terlalu mempertimbangkan karakter yang dimainkan, asalkan dirinya bisa eksplor dan membawakan karakternya dengan seru.

"Aku tipikal orang yang nggak terlalu mempertimbangkan perbedaan karakter. Aku lebih fokus pada bagaimana cara aku mengeksplor dan membawakan karakter itu dengan seru," ujar Cindy saat sesi live Instagram bersama sutradara dan cast Kartu Keluarga.

Selain itu, Cindy juga tidak mempertimbangkan faktor usia saat menerima tawaran untuk memerankan Yuni. "Aku gak masalah sama pertimbangan umur dengan karater yang aku bawakan juga. Yang terpenting adalah bagaimana kita bisa membawakan karakter dengan totalitas dan meyakinkan," katanya.

Bagi Cindy, Kartu Keluarga merupakan sebuah project yang sangat berkesan. Dia bersyukur bisa beradu akting dengan para aktor dan aktris berbakat lainnya, seperti Bunga Zainal, Dimas Anggara, Tora Sudiro, dan Oing Restrain.

Bagaimana menurut Anda? Apakah Anda tertarik untuk menonton "Kartu Keluarga"? Jangan lupa download dan nonton episode 1 - 2 secara gratis di Vision+ dengan klik di sini.

Nikmati berbagai konten di Vision+ dengan berlangganan Vision+ Premium yang memiliki berbagai original series, Video on Demand dari berbagai genre, serta channel lokal dan internasional dengan film dan program TV kelas dunia.

Editor : Dani M Dahwilani
Artikel Terkait
Film
4 hari lalu

Nyamar Jadi Pacar Bayaran, Malah Cinta Beneran di VISION+ Microdrama Pacar Sewaan

Film
4 hari lalu

Mengenal Karakter Yudha yang Bikin Baper di Series Still Single, Diperankan Samo Rafael

Film
5 hari lalu

Layangan Spesial Liburan Tahun Baru, Marathon Series dan Microdrama Seru VISION+

Film
6 hari lalu

VISION+ Home of Microdrama Hadirkan Drama Pendek Seru dari Sugar Baby Diary sampai Istri Bayaran

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal