Pedagang Ini Mendapatkan Kejutan Spesial dari Uang Kaget Lagi dan Bedah Rumah Lagi

Siska Permata Sari
Program variety show Uang Kaget Lagi dan Bedah Rumah Lagi. (Foto: dok MNCTV)

JAKARTA, iNews.id - Program variety show Uang Kaget Lagi dan Bedah Rumah Lagi memberikan warna baru bagi pemirsa setia MNCTV. Program ini mengajarkan arti berbagi dan empati dengan sesama. Uang Kaget Lagi tayang setiap Senin, Rabu, Jumat, dan Sabtu, pukul  15.00 WIB. Sedangkan, program Bedah Rumah Lagi tayang setiap Senin, Rabu, dan Jumat, pukul 16.15 WIB.

Siang nanti, target Uang Kaget Lagi merupakan kepala rumah tangga yang berprofesi sebagai penjual jajanan dan mainan anak. Pendapatan yang tak menentu, membuat target kerap tak dapat membeli kebutuhan pokok sehari-hari bahkan untuk membayar uang kontrakan-pun seringkali menunggak. Sunarta namanya. Selain menghidupi istri dan 1 orang anaknya, Sunarta juga mengurus 3 orang keponakannya yang saat ini sudah menjadi anak yatim.

Latar belakang inilah yang membuat Mpok Alpha dan Ali Zainal memberikan uang sejumlah Rp15.000.000 untuk dibelanjakan Sunarta. Terkejut sekaligus haru yang dirasakan Sunarta. Berbagai macam kebutuhan seperti sembako, emas, sepeda, seragam sekolah, lemari, dan lainnya dibeli Sunarta. Tak hanya itu, Mpok Alpha dan Ali Zainal juga memberikan kejutan berupa gerobak usaha untuk keluarga Sunarta.

Sejalan dengan latar belakang Sunarta. Kali ini, Bedah Rumah Lagi memiliki target seorang kepala rumah tangga pembuat gula aren. Aos namanya. Sehari-hari, Aos bekerja sebagai pembuat gula aren dengan penghasilan tak menentu untuk menghidupi keluarganya. Kondisi rumah yang kurang baik, acap kali membuat Aos dan keluarga berhati-hati karena terkadang ada hewan lainnya yang masuk kerumahnya. Bahkan, untuk sekedar mandi dan buang air, Aos dan keluarga harus menumpang di tempat kerabat. Kondisi inilah yang membuat Inez, Samuel Rizal, dan Chef Aziz ingin membantu memperbaiki rumah Aos.

Bagaimanakah keseruan Sunarta berbelanja dengan Mpok Alpha dan Ali Zaenal? Dan bagaimanakah hasil akhir renovasi rumah Aos? Sakiskan Uang Kaget Lagi dan Bedah Rumah Lagi, hanya di MNCTV.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Music
3 hari lalu

DMD Panggung Rezeki: Semangat Keluarga dan Dukungan Tetangga Bawa Kejutan Besar di Panggung

Seleb
3 hari lalu

Super Deal Indonesia: Kehebohan Memuncak, Peserta Raih Motor Berkat Keyakinan Hati

Film
3 hari lalu

Entong Petualangan Baru: Demi Komik Idaman, Entong Siap Kerja Apa Saja

Film
3 hari lalu

My Comic Boyfriend: Romansa Fantasi Saat Dunia Nyata Ketemu Dunia Komik

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal