JAKARTA, iNews.id – Penggemar esports di Indonesia dimanjakan dengan tayangan seru Vision+ Originals berjudul series “The One", sebuah series yang menggabungkan drama remaja dengan dunia kompetitif esports.
Tayang perdana pada 19 Januari 2024, series ini berhasil menarik perhatian penonton dengan alur cerita yang menarik dan para pemain muda berbakat. Kamu bisa streaming dengan klik di sini.
Series “The One” berhasil menangkap atmosfer kompetisi yang menegangkan, dinamika tim yang kompleks, dan lika-liku kehidupan seorang pro player dihiasi dengan kisah romansa.
Dibintangi oleh Emir Mahira sebagai Bara, seorang gamer yang harus bangkit dari keterpurukan, "The One" menyajikan kisah yang penuh emosi. Bara harus berjuang untuk kembali ke puncak karirnya sambil menghadapi masalah dalam tim barunya, SMBG.
Selain Emir Mahira, series ini juga dimeriahkan oleh para pemain muda berbakat seperti Nasya Marcella, Anna Jobling, Shakira Jasmine, Wavi Zihan, Julian Jacob, dan Bima Zeno. Anna Jobling, aktris asal Malaysia juga turut menambah warna dalam series ini.