JAKARTA, iNews.id - Menjaga metabolisme tubuh merupakan hal mendasar yang perlu dilakukan setiap orang. Mengapa? Alasannya tak lain dengan metabolisme yang baik, tubuh bisa lebih sehat dan bugar.
Menjaga metabolism tubuh juga tak sulit dilakukan. Salah satunya dengan rajin olahraga dan tidak malas gerak. Hal itu pun diungkap Inda Pangemanan selaku Metabolic Female Coach. Dia menegaskan malas gerak bisa jadi pemicu kualitas metabolisme tubuh menurun.
“Jangan mager (malas gerak). Lakukan gerankan yang mudah namun kita perbanyak. Manusia zaman sekarang tuh over eating (makan terlalu banyak) tapi under movement (kurang gerak),” kata Inda saat ditemui di iNews Tower, Senin (9/10/2023).
Tak hanya harus tetap aktif bergerak, asupan yang seimbang juga bisa mempengaruhi metabolism tubuh. Aktif bergerak pun tak harus olahraga yang berat. Bagi Inda, olahraga yang ringan namun rutin juga bisa membantu, salah satunya berjalan kaki.
“Banyakin geraknya. Mudah saja mulai dengan jalan kaki, jalan pagi dan banyak relaksasinya,” kata Inda.