Manfaat Donor Darah Mampu Turunkan Angka Kematian Ibu

Siska Permata Sari
Aksi masyarakat melakukan donor darah. (Foto: Kemenkes)

JAKARTA, iNews.id - Darah merupakan materi biologis yang hidup dan belum dapat diproduksi di luar tubuh manusia. Artinya, ketersediaan darah di sarana kesehatan sangat ditentukan oleh partisipasi masyarakat dalam mendonorkan darahnya.

Oleh sebab itu, tema kampanye hari donor darah sedunia tahun ini adalah 'Darah yang Aman untuk Semua', yang diharapkan dapat mendorong lebih banyak orang di seluruh dunia untuk menjadi pendonor dan mendonorkan darah secara teratur.

Sekretaris Jenderal Kemenkes drg. Oscar Primadi, MPH mengapresiasi para pendonor yang lewat sumbangan darahnya dapat menyelamatkan nyawa, memotivasi para pendonor darah agar terus menyumbangkan darahnya secara teratur, dan memotivasi masyarakat yang belum pernah untuk mulai mendonorkan darahnya, terutama para kaum muda.

"Hal tersebut merupakan kunci untuk membangun fondasi yang kuat dalam pemenuhan kebutuhan darah nasional yang berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan semua pasien yang membutuhkan transfusi darah," kata Oscarm seperti dikutip dari siaran pers yang diterima iNews.id, Selasa (25/6/2019).

Tak hanya bermanfaat bagi pendonor, kegiatan donor darah rupanya juga berkontribusi untuk menurunkan angka kematian ibu (AKI). Berdasarkan Survei Penduduk Antar Sensus (SUPAS) tahun 2015 menunjukkan AKI di Indonesia mencapai 305 per 100.000 kelahiran hidup.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
23 jam lalu

Raffi Ahmad Mendadak Posting Foto Mengerikan, Kuku Sultan Andara Patah!

Health
20 jam lalu

Kafein pada Kopi Picu Pengeluaran Kalsium, Benarkah Bisa Merusak Kesehatan Tulang?

Health
4 hari lalu

Kalimantan Utara Masif Cegah DBD dengan Vaksinasi Dengue, Ini Faktanya!

Nasional
6 hari lalu

BPOM Raih Status WHO Listed Authority, Kini Sejajar dengan Regulator AS dan Inggris

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal