Taruna Ikrar Resmi Dilantik Menjadi Kepala BPOM, Beri Hormat ke Jokowi

Muhammad Sukardi
Taruna Ikrar resmi dilantik menjadi Kepala BPOM (Foto: Sekretariat Presiden)

JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Taruna Ikrar sebagai Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), Senin (19/8/2024). Pelantikan dilaksanakan di Istana Negara.

Ikrar Taruna menggantikan tugas Penny K Lukito sebagai Kepala BPOM. Masa jabatan Penny berakhir pada 6 November 2023. Kini, Penny K Lukito bertugas sebagai Perencana Ahli Utama di lingkungan BPOM.

Pelantikan Taruna Ikrar berjalan lancar. Sumpah jabatan dilakukan secara Islam.

Di momen itu, Ikrar Taruna dilantik bersama dengan Kepala Badan Gizi Nasional Prof Dadan Hindayana dan Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan Hasan Nasbi.

Usai disumpah, ketiganya menandatangani surat tugas. Di depan Jokowi, Ikrar Taruna memberi hormat, beda dari Prof Dadan maupun Hasan Nasbi.

Selesai menandatangani surat tugas, hadirin bernyanyi Indonesia Raya. Lalu, pasangan masing-masing menghampiri dan berfoto bersama.

Minggu lalu, BPOM baru saja melantik jajaran internalnya. Pelantikan dilakukan oleh Plt Kepala BPOM L Rizka Andalucia.

Ada 11 pejabat struktural yang dilantik, terdiri dari 2 pejabat pimpinan tinggi madya, 2 pejabat pimpinan tinggi pratama, dan 7 pejabat administrator di lingkungan BPOM.

Editor : Muhammad Sukardi
Artikel Terkait
Megapolitan
6 hari lalu

Ratusan Buruh Batal Demo Tolak UMP di Depan Istana

Nasional
11 hari lalu

Jokowi Apresiasi Keterbukaan Polda Metro Jaya Tunjukkan Ijazah Asli ke Roy Suryo Cs

Nasional
16 hari lalu

7 Anggota Komisi Yudisial 2025-2030 Ucap Sumpah di Hadapan Prabowo, Ini Daftarnya

Nasional
18 hari lalu

Kasus (Tudingan) Ijazah Palsu Jokowi: Lakukan Cross Examination

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal