Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo Suntik Vaksin Covid-19 Bareng Masyarakat di Sentra Vaksin MNC Peduli

Iqbal Dwi Purnama
Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo disuntik vaksin Covid-19 dosis pertama di Sentra Vaksin MNC Peduli. (Foto: MNC)

JAKARTA, iNews.id  - Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf), Angela Tanoesoedibjo, mendapat suntikan vaksin dosis pertamanya di Sentra Vaksin MNC Peduli. Wamenparekraf hadir sejak pukul 09.00 WIB, melakukan registrasi dengan alur yang sama dengan masyarakat umum, yakni mendaftar secara offline hari ini, Jumat (23/7/2021).

Setelah melakukan vaksin Covid-19, Angela masuk ke dalam ruangan observasi terlebih dahulu dan selanjutnya pengambilan sertifikasi vaksin dosis pertama.

Angela juga turut meninjau sentra vaksinasi yang diselenggarakan oleh MNC Peduli yang berlangsung mulai 23 hingga 27 Juli 2021.

Diketahui, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) merangkul MNC Peduli, Doktor Clinic, Traveloka, Mister Aladin, dan GBI Glow Fellowship Center untuk menghadirkan layanan Sentra Vaksinasi Covid-19 secara nasional dan umtuk membentuk herd immunity Covid-19.

Sentra Vaksinasi Covid-19 adalah hasil kolaborasi lintas sektor ini beroperasi pada 23-27 Juli 2021 berlokasi di Kawasan MNC Center, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, dan Kawasan MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Menurut Ketua MNC Peduli, Jessica Tanoesoedibjo, target penerima vaksin Covid-19 yang dilakukan jajarannya mencapai 6.000 orang, layanan Sentra Vaksinasi dibuka dalam rangka mendukung agenda pemerintah mencapai target vaksinasi Covid-19 secara nasional dan juga membentuk herd immunity.

"Ya targetnya sendiri, ada 6.000 peserta yang bisa divaksinasi. Kami mendukung penuh pengadaan vaksinasi guna menekan penyebaran Covid 19," ujar Jessica Tanoesoedibjo.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Megapolitan
7 hari lalu

MNC Peduli dan Binus School Bekasi Kembangkan Sekolah Hijau di SDN Cibilik Sukabumi

Nasional
17 hari lalu

MNC Peduli Salurkan Bantuan kepada Warga Terdampak Bencana di Agam

Nasional
18 hari lalu

Peduli Aceh-Sumatra, Global Prestasi School Serahkan Donasi Lewat MNC Peduli

Nasional
19 hari lalu

Siswa Regina Pacis Jakarta Senang Bisa Galang Donasi Korban Banjir Sumatera Lewat MNC Peduli

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal