JAKARTA, iNews.id - Hari ini di babak Showcase 2 Indonesian Idol Junior, ada tujuh peserta yang tampil secara live di MNC Studios dan tayang di RCTI. Salah satu peserta, Lifia Laeticia berhasil membuka panggung Showcase 2 dengan penampilan menggemaskan lewat lagu 'Kepompong' dari Sind3ntosca.
Dengan pembawaan ceria dan koreografi sederhana yang ditampilkan di atas panggung, Lifia berhasil membuat suasana di studio terasa cair dan hangat. Bahkan, Rizky Febian selaku juri Indonesian Idol Junior season 3 ini memberikan standing applause bagi penampilan Lifia.
Membuka panggung sebesar Showcase Indonesian Idol Junior, Lifia mengaku senang sekaligus merasakan deg-degan. "Senang tapi agak deg-degan gitu, lho," kata Lifia saat ditanyakan oleh Bunda Maia di sesi komentar para juri, Jumat (18/10/2018).
Menurut Bunda Maia, meskipun lagu 'Kepompong' yang dinyanyikan Lifia terdengar mudah, tetapi sebenarnya nada di lagu itu cukup sulit. "Lagu ini enggak gampang, lho. Simpel tapi nadanya enggak gampang," kata Maia Estianty.
Meskipun tidak mudah, Lifia tetap memakan lagu tersebut dan menampilkannya secara ceria di atas panggung Showcase 2. Bahkan, Rizky Febian pun memuji jika penampilan pesert 10 tahun itu tulus dan sangat menghibur.
"Jujur, Iky terharu banget. Yang Kak Iky senang itu, kamu nyanyi saja. Dan saat kamu nyanyi, ada banyak ketulusan di situ. Jadi bagus," kata putra sulung Sule tersebut memuji.