DETROIT, iNews.id - Jagat musik dunia tengah berduka dengan kepulangan sang legenda, Aretha Franklin. penyanyi yang dijuluki Queen of Soul ini meninggal akibat sakit yang dideritanya.
Aretha rencananya akan dimakamkam pada 31 Agustus mendatang di Detroit dengan upacara pemkaman berlangsung di Greater Grace Temple. Seperti dikutip dari The Guardian, pemakaman berlangsung tertutup dan hanya dihadiri keluarga, teman dekat serta musisi dari berbagai genre.
Pelantun lagu Natural Woman ini akan dimakamkan di pemakaman Woodlawn di Detroit bersama Ayahnya Rev. C.L. Franklin dan beberapa saudara dan keponakannya. Namun fans bisa memberikan penghormatan terakhir di Museum Sejarah Afrika-Amerika Charles H. Wright.
Pihak publikasi Aretha, Gwendolyn Quinn mengatakan bahwa penghormatan ini digelar 28-29 Agustus sebelum pemakaman. Kunjungan akan berlangsung selama 12 jam per hari.
Aretha menghembuskan napas terakhir pada Kamis 16 Agustus akibat kanker pankreas yang dideritanya. Penyanyi yang 18 kali memenangi Grammy Award ini meninggal di kediamannya di Detroit pada usia 76 tahun.
Sebagai seorang penyanyi, Aretha memberikan banyak menorhekan beragam prestasi. Di masa kejayaanya pada era 60-an, Aretha mengusung semangat musik gospel dengan lirik yang syarat akan pesan untuk persamaan dan kebebasan.
Dia merupakan wanita pertama yang masuk dalam Rock & Roll Hall of Fame pada 1987. Gaya bernyanyinya sangat menginspirasi banyak penyanyi seperti Whitney Houston, Mariah Carey, Alicia Keys dan banyak lagi yang terang-terangan mengaku meniru gayanya. Kepergiannya tentu meninggalkan duka bagi semua pecinta musik di seluruh dunia.