Rahasia Erie Suzan Bisa Menjaga Suara Tetap Stabil saat Manggung

Janet Carrington
Erie Suzan tampil di panggung KDI 2019. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNews.id – Erie Suzan menjadi salah satu juri Kontes Dangdut Indonesia (KDI) 2019 di babak Top 7 semalam. Di momen itu, Erie membagikan rahasia kepada kontestan agar bisa menjaga suara tetap stabil saat manggung.

Sebagai penyanyi dangdut yang memiliki jam terbang tinggi, Erie sadar betul untuk senantiasa menjaga penampilan dan kesehatan. Hal itu penting, agar dirinya bisa tampil maksimal di atas panggung.

Di panggung KDI 2019, Erie pun berbagi rahasia kepada tujuh kontestan terkait hal itu. Menurutnya, kunci utama bisa menjaga suara tetap stabil dengan istirahat yang cukup.

“Paling pertama, banyak istirahat. Walaupun hanya sedikit waktu luang selama latihan, tetap manfaatkan untuk istirahat dengan baik,” kata Erie di panggung KDI 2019, MNC Studios, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin 23 September 2019.

Selain itu, kata Erie, perbanyak juga minum air putih dan terus berlatih. Lalu, perbanyak referensi dan jaga makan.

“Yang harus dihindari, biasanya buah-buah yang bergetah, kalau aku ya. Karena yang bergetah itu kalau nempel di pita suara, repot kalau nyanyi. Terus yang berminyak-minyak gitu, terus es. Pengaruh banget. Apalagi kan di luar hangat, kalau masuk studio dingin. Jadi perubahan suhu juga berpengaruh, masing-masing orang kan fisiknya beda, gitu,” ujar Erie.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Seleb
29 hari lalu

Tragis! Penyanyi Dangdut Cantika Davinca Tabrak 2 Remaja hingga Tewas

Seleb
2 bulan lalu

Pengakuan Mengejutkan Inul Daratista soal Money Laundy: Tak Sepeser pun Ada!

Music
2 bulan lalu

Hari Terakhir Audisi KDI 2025 di Jakarta, Jadilah Calon Bintang Dangdut Masa Depan!

Seleb
2 bulan lalu

Heboh Inul Daratista Mau Pindah Kewarganegaraan, Ada Apa?

Seleb
4 bulan lalu

Profil Yunita Ababiel, Penyanyi Dangdut Maha Cinta yang Meninggal Dunia

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal