Sempat Salah Lirik, Penampilan Mark Tetap Dipuji Ari Lasso dan Maia Estianty

Siska Permata Sari
Mark Natama (Foto: iNews.id)

JAKARTA, iNews.id - Mark Natama memberikan penampilan solonya di panggung Grand Final Indonesian Idol Special Season, Senin (19/4/2021). Dia membawakan Lagu Cinta yang dipopulerkan oleh grup musik Dewa 19.
 
Berhasil menyanyikan lagu tersebut dengan cara berbeda dari penyanyi aslinya, Mark menuai pujian dari para juri. Hal itu diungkapkan Ari Lasso selaku juri. 
 
“Kalau membawakan lagu ini dengan cara klasik, cara Dewa, mungkin akan sulit menandingi Once dan musiknya. Tapi malam ini kamu berhasil membawakan lagu ini dengan nyawa dan gaya yang lebih modern,” kata Ari seperti dikutip dari acara Grand Final Indonesian Idol Special Season di RCTI, Senin (19/4/2021).
 
Namun, ada satu catatan dari Ari Lasso tentang penampilan Mark kali ini. Mark sempat salah lirik. “Cuma satu tadi, song satu liriknya salah sedikit, padahal itu kunci,” kata dia lagi.
 
Meski demikian, Mark tetap mendapat pujian dari Ari Lasso dan Maia Estianty.
 
“Mark bisa mengeksekusi lagu ini dengan gaya dia sendiri. Itu sudah luar biasa,” puji mantan istri Ahmad Dhani itu.
 
Maia bahkan meramalkan bahwa Mark akan sukses di industri musik Tanah Air. “Jarang penyanyi cakep, pinter, suaranya enak. Kamu tinggal cari lagu yang pas dan kamu akan sukses di industri musik Indonesia,” ujar dia.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Seleb
17 hari lalu

Bucin Maksimal! Dearly Desiana Bela Ari Lasso yang Dibully Netizen

Music
22 hari lalu

Top 10 Indonesian Idol 13 Tunjukkan Kualitas di Synchronize Fest 2025

Music
27 hari lalu

Kesempatan Terakhir Jadi Idola Indonesia! Audisi Indonesian Idol XIV Berakhir di Kota Jakarta

Music
1 bulan lalu

Angie Carvalho Bagikan Tips untuk Calon Penyanyi dan Peserta Indonesian Idol

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal