Tampil bak Boyband Korea Selatan, Febri Lolos dari Battle Round TVI

Fajar Adityo Nugroho
Febri dan Ronald bawakan lagu Takkan Ada Cinta Yang Lain di panggung The Voice Indonesia. (Foto: GTV)

JAKARTA, iNews.id – Babak Battle Round, The Voice Indonesia (TVI), antara Febrian Ihsan dan Ronaldo Bramantyo Magang bakal menjadi yang sulit untuk Coach Titi DJ memilih. Keduanya memiliki keunikan dalam karakter suara.

Ronald memilih tampil dengan menekankan rasa saat bernyanyi. Berbeda dengan Febri yang banyak melakukan kontak dengan penonton dan tetap bernyanyi dengan kontrol yang baik.

Sayangnya saat menyanyikan ‘Takkan Ada Cinta Yang Lain’ milik Dewa 19, keduanya terlihat kurang padu. Meski tidak sempurna, namun para coach memberikan apresiasi kepada keduanya.

"Febri kamu kayak boyband Korea, kamu menguasai panggungnya. Ronald kamu memesona. Buat aku, susah untuk memilih kalian," ujar Coach Anggun di panggung The Voice Indonesia, Studio 8 GTV, Jakarta, Kamis (21/2/2019).

Coach Titi juga memberikan penilaian kepada Febri dan Ronald. Dia memerhatikan setiap detail penampilan keduanya.

"Kesalahan sekecil apa pun memengaruhi saya untuk memilih. Ronald kelebihannya punya rasa yang bagus banget, Febri nyanyinya rapi," ujarnya.

Akhirnya, Coach Titi memberikan pilihan kepada Febri untuk lolos ke babak berikutnya. Langkah Ronald terpaksa terhenti malam ini dan tak ada coach yang steal.

Editor : Tuty Ocktaviany
Artikel Terkait
Soccer
10 jam lalu

Jadwal Siaran Langsung Piala Asia U-23 2026! Live di GTV

Film
12 hari lalu

Jangan Kelewatan Semua Program Terbaik RCTI Channel 28, MNCTV Channel 29, GTV Channel 30, dan iNews Channel 31

Film
13 hari lalu

Top Gun: Maverick hingga The Expendables, Ini Line-Up Film GTV Spesial Tahun Baru!

Film
25 hari lalu

Semua Program Terbaik Nontonnya di Sini: RCTI Channel 28, MNCTV Channel 29, GTV Channel 30 dan iNews Channel 31

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal