Terus Ekseizz! Ultah ke-16, RDI Bagi-Bagi Hadiah ke Pendengar Setia, Begini Caranya!

Siska Permata Sari
Merayakan ulang tahun ke-16 pada 7 September 2021, RDI bagi-bagi hadiah ke penggemar setia. (Foto: istimewa)

JAKARTA, iNews.id - Bulan September bisa dibilang sebagai bulan yang istimewa bagi RDI 97.1 FM Jakarta. Pasalnya, tepat pada tanggal 7 September 2021 atau besok, RDI berulangtahun yang ke-16. Karena masih dalam suasana pandemi Covid-19, RDI 97.1 FM Jakarta berencana merayakan ulang-tahun secara sederhana namun tetap bermakna.

Dengan konsep program hiburan secara on air dan online, radio RDI melibatkan artis-artis idola masa kini seperti Putri DA, Tasya Rosmala, Jihan Audy, Trio Macan, Duo Amor, Nabila Gomez, Wahyu, Rere Reina, Papinka, Bella Nova, Duo Biduan, Alma, Mechalika, Kezia, Bella Queen, Laila Kdi, Wina Gacima, Clarissa Arda, Ayy Srie, dan Nova Syantika yang akan tampil secara bergantian dan sesuai dengan protokol kesehatan.

Bertempat di studio musik RDI lantai 5 Gedung iNews Tower, Kompleks MNC Tower, Jalan Wahid Hasyim, Menteng, Jakarta Pusat, DKI Jakarta, para artis idola tersebut  akan menghibur secara nonstop mulai jam 08.00 WIB sampai dengan 20.00 WIB. Tidak hanya secara on air di radio saja, para artis juga akan menyapa pendengar dengan tampil live di akun Instagram @rdi971 dan channel YouTube RDI 97.1 FM Jakarta.

"Saya berharap untuk ulang tahun RDI yang ke-16 ini, RDI semakin menjadi teman yang baik untuk pendengar. Usia 16 untuk remaja biasanya usia di mana saling mengenal dan menjadi teman yang akrab. Jadi pada umur sekarang semoga RDI bisa menjadi teman terbaik untuk pendengar, apalagi di masa-masa pandemi seperti ini," ujar Tomi Hernawan, Program Director RDI di Jakarta, Senin (6/9/2021).

Selain hiburan yang maksimal, perayaan ulang tahun RDI juga akan memberikan hadiah yang heboh untuk pendengar setia. Puluhan paket merchandise siap dibagikan untuk pendengar setia radio RDI. Sobat RDI cukup mengikuti kuis melalui on air di 97.1 FM Jakarta dan berpartisipasi lewat WA 08121212971.

Untuk diketahui, RDI merupakan salah satu radio di MNC Radio Networks milik PT Media Nusantara Citra Tbk (MNCN) dan di bawah naungan MNC Group. RDI memiliki daya pancar yang luas yaitu seluruh wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Depok, Karawang, dan beberapa daerah sekitarnya.

Radio dengan tagline "Tempat Kamu Ekseizz" ini juga bisa diakses secara streaming www.rdifm.co.id, channel 501 MNC Vision, atau via aplikasi RCTI+. Ikuti pula informasi tentang RDI di akun media sosial Twitter dan Instagram @rdi971 serta Facebook dan YouTube di akun RDI 97.1 FM Jakarta.

Editor : Elvira Anna
Artikel Terkait
Music
3 tahun lalu

Seru! Suci, Eby dan Restu Sukses Goyang RDI Livekustik

Music
3 tahun lalu

Rilis Lagu Dangdut, Icha Christy Langsung Diterima Penonton

Music
3 tahun lalu

RDI Livekustik Kembali Lagi! Hebohkan Plaza Atrium! 

Music
3 tahun lalu

Giliran Mira Kirana dan Duo Cabi yang Sukses Dangdutkan Sarinah!

Music
4 tahun lalu

Twitkustik RDI 97.1 FM: Ujang Epen, Three J, Bermano & Rere Reina Bawakan Lagu Hits

Berita Terkini
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
Network Updates
News updates from 99+ regions
Personalize Your News
Get your customized local news
Login to enjoy more features and let the fun begin.
Kanal